PERAN PENDIDIKAN KARAKTER DALAM MENANGANI PERILAKU BULLYING

Malika Putri Azzahra, . and Puti Syifa Imani, . and Fahmi Lesmana Hadi Putra, . and Anindya Maharani, . PERAN PENDIDIKAN KARAKTER DALAM MENANGANI PERILAKU BULLYING. [Teaching Resource] (Unpublished)

[img] Text
Pulau Sagori_Peran Pendidikan Karakter Dalam Menangani Perilaku Bullying_Prospektiv.pdf

Download (364kB)

Abstract

Hingga saat ini, kasus bullying merupakan kasus yang kerap terjadi di masyarakat, terutama dalam lingkup pendidikan di Indonesia. Padahal kasus bullying memiliki dampak yang sangat mendalam bagi para korban, terutama dalam segi mental. Maka dari itu, tindakan bullying yang dilakukan seseorang ini haruslah segera dihentikan. Pendidikan karakter merupakan salah satu metode atau sarana yang dapat dilakukan untuk meningkatkan moral seseorang, yang diharapkan dapat mengurangi bahkan menghentikan tindakan bullying. Tujuan penulis menyusun karya tulis ini adalah untuk mengetahui pengertian dari pendidikan karakter dan pengertian tindak kekerasan (bullying), selain itu untuk mengetahui jenis jenis dari tindakan bullying, mengetahui faktor penyebabnya serta mengetahui peran pendidikan karakter dalam mengatasi tindak kekerasan (bullying). Berdasarkan pembahasan, dapat diketahui bahwa dalam tindakan bullying terdapat 3 jenis, yaitu penindasan fisik, kekerasan verbal serta penindasan relasional. Selain itu biasanya para pelaku bullying memiliki motif yang beragam dalam melakukan tindakannya. Kemudian diharapkan dengan diberikannya pendidikan karakter yang mempelajari mengenai norma dan cara berperilaku ini dapat mengubah pola pikir serta perilaku peserta didik menjadi lebih baik dan tidak ada kasus bullying yang terjadi lagi. Kata Kunci: bullying; pendidikan karakter; siswa

Item Type: Teaching Resource
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Program Studi Akuntansi (S1)
Depositing User: Malika Putri Azzahra
Date Deposited: 30 Dec 2021 02:06
Last Modified: 30 Dec 2021 02:06
URI: http://repository.upnvj.ac.id/id/eprint/14953

Actions (login required)

View Item View Item