PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEKERJA ANAK BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 13 TAHUN 2003 TENTANG KETENAGAKERJAAN

Erna Rachmania, - (2015) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEKERJA ANAK BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 13 TAHUN 2003 TENTANG KETENAGAKERJAAN. Tesis thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.

[img] Text
AWAL.pdf

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (50kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (852kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (784kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (782kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (913kB)
[img] Text
RIWAYAT HIDUP.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (28kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui factor-faktor yang mempengaruhi timbulnya pekerjaan terburuk bagi anak dan perlindungan hukum bagi anak atas pekerjaan terburuk. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori perlindungan hukum, konsep perlindungan hukum bagi anak adalah perlindungan hukum yang dilakukan secara sistemik sebagaimana dikemukakan oleh Friedman, yang meliputi substansi hukum, struktur hukum dan budaya hukum. Metode penelitian yang digunakan adalah yuridis normative, yaitu penelitian yang dilakukan dengan meneliti bahan pustaka yang merupakan data sekunder. Cakupan dari penelitian kepustakaan meliputi penelitian terhadap asas-asas hukum dan unsur-unsur atau factor-faktor yang berhubungan dengan penegakan atau perlindungan hukum terhadap pekerja anak. Hasil penelitian ini dirumuskan bahwa Undang-undang Nomor 13 Tahun 2003 melarang mempekerjakan dan melibatkan anak pada pekerjaan-pekerjaan yang terburuk. Pekerjaan terburuk dimaksud adalah segala pekerjaan dalam bentuk perbudakan atau sejenisnya; segala pekerjaan yang memanfaatkan, menyediakan atau menawarkan anak untuk pelacuran, produksi pornografi, pertunjukan porno atau perjudian; segala pekerjaan yang memanfaatkan, menyediakan, atau melibatkan anak untuk produksi dan perdagangan minuman keras, narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya, dan/atau semua pekerjaan yang membahayakan kesehatan, keselamatan, atau moral anak. Sedangkan faktor-faktor yang mempengaruhi timbulnya pekerja anak dalam bentuk-bentuk pekerjaan terburuk bagi anak sehingga penegakan hukum sulit dilaksanakan, salah satu penyebabnya adalah factor ekonomi masyarakat yang masih berada di bawah garis kemiskinan. Saran yang disampaikan adalah pemerintah harus bertindak tegas atas perusahaan atau pengusaha yang mempekerjakan anak berupa peringatan dan akhirnya pencabutan izin usaha sebagai salah satu proses pembelajaran dalam mendidik anak sebagai generasi masa datang yang mampu dan mandiri.

Item Type: Thesis (Tesis)
Additional Information: [No. Panggil: 1320922097] [Ketua Penguji: Wahyono] [Penguji Ahli: Indrati Rini] [Penguji I: Erni Agustina] [Penguji II (Pembimbing): Laily Washliaty]
Uncontrolled Keywords: pekerja anak
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Program Studi Hukum (S2)
Depositing User: Velia Rahmadi
Date Deposited: 05 Dec 2019 14:24
Last Modified: 05 Dec 2019 14:24
URI: http://repository.upnvj.ac.id/id/eprint/6061

Actions (login required)

View Item View Item