PELAKSANAAN PENANAMAN MODAL ASING BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 25 TAHUN 2007 TENTANG PENANAMAN MODAL

Fathony, - (2015) PELAKSANAAN PENANAMAN MODAL ASING BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 25 TAHUN 2007 TENTANG PENANAMAN MODAL. Tesis thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.

[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (99kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (868kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (806kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (804kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKAA.pdf

Download (862kB)
[img] Text
RIWAYAT HIDUP.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pelaksanaan Undang-undang Penanaman Modal Nomor 25 Tahun 2007 berkaitan dengan kegiatan investasi di Indonesia dan yang menjadi faktor penghambat masuknya investasi asing ke Indonesia. Teori yang digunakan dalam penulisan Tesis ini adalah pelayanan terpadu satu pintu adalah kegiatan penyelenggaraan suatu perizinan dan non-perizinan yang mendapat pendelegasian atau pelimpahan wewenang dari lembaga atau instansi yang memiliki kewenangan perizinan dan non-perizinan yang proses pengelolaannya dimulai dari tahap permohonan sampai dengan tahap terbitnya dokumen yang dilakukan dalam satu tempat. Sistem pelayanan satu atap diharapkan dapat mengakomodasi keinginan investor/pengusaha untuk memperoleh pelayanan yang efisien, mudah dan cepat. Membangun sistem pelayanan satu atap ini tidak mudah, karena sangat memerlukan visi yang sama dan koordinasi yang baik antara lembaga-lembaga pemerintah yang berkepentingan dalam penanaman modal. Metode Penelitian yang digunakan Metode pendekatan yang dipergunakan adalah metode yuridis normative, yaitu penelitian yang menekankan pada data sekunder yakni dengan mempelajari dan mengkaji asas-asas hukum khususnya kaidah-kaidah hukum positif yang berasal dari bahan-bahan kepustakaan yang ada dalam peraturan perundangan- undangan serta ketentuan-ketentuan terutama yang berkaitan dengan penanaman modal. Hasil Penelitian ini menyimpulkan Pelaksanaan Undang-undang Penanaman Modal Nomor 25 Tahun 2007 berkaitan dengan kegiatan investasi di Indonesia sudah cukup akomodatif. Di samping itu jugs berusaha untuk bertindak adil kepada investor, tanpa mengurangi kepentingan nasional. Semua itu dirangkum dalam semangat yang ada dalam UUPM No. 25 Tahun 2007. Diantaranya yaitu dalam undang-undang ini tidak dibedakan perlakuan antara penanam modal asing dengan penanam modal dalam negeri. Di sinilah letak perbedaan sudut pandang dalam melihat arti pentingnya penanaman modal. Selanjutnya Penulis menyarankan Terbitnya Undang-undang Penanaman Modal yang baru telah memberikan harapan yang baru bagi terciptanya iklim investasi yang kondusif, oleh karenanya sangat diperlukan acuan teknis dalam pelaksanaanya agar benar-benar dapat dilaksanakan dengan baik, disamping diperlukan acuan teknis, pemerintah juga juga harus memperbaiki berbagai kebijakan yang dapat menghambat masuknya investor ke Indonesia, seperti kebijakan di bidang politik, ekonomi dan hukum.

Item Type: Thesis (Tesis)
Additional Information: [No. Panggil: 1220922068] [Ketua Penguji: Erni Agustina] [Penguji Ahli: Laily Washliati] [Penguji 1/Pembimbing: Arrisman] [Penguji 2/Pembimbing: Laksanto Utomo]
Uncontrolled Keywords: Penanaman Modal Asing, Undang-Undang Nomor 25 tahun 2007
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Program Studi Hukum (S2)
Depositing User: Velia Rahmadi
Date Deposited: 04 Dec 2019 06:08
Last Modified: 04 Dec 2019 06:08
URI: http://repository.upnvj.ac.id/id/eprint/5742

Actions (login required)

View Item View Item