PENGARUH DIET TINGGI SERAT DAN SENAM AYO BANGKIT TERHADAP PENURUNAN RLPP DAN KADAR KOLESTEROL LDL PADA PASIEN DISLIPIDEMIA DI PUSKESMAS KECAMATAN CIPUTAT

Nur Indah Firdausa, - (2016) PENGARUH DIET TINGGI SERAT DAN SENAM AYO BANGKIT TERHADAP PENURUNAN RLPP DAN KADAR KOLESTEROL LDL PADA PASIEN DISLIPIDEMIA DI PUSKESMAS KECAMATAN CIPUTAT. Skripsi thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.

[img] Text
AWAL.pdf

Download (532kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (82kB)
[img] Text
BAB I .pdf

Download (882kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (958kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (851kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (898kB)
[img] Text
RIWAYAT HIDUP.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (120kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository UPNVJ Only

Download (1MB)

Abstract

Dislipidemia adalah keadaan dimana terjadi peningkatan kadar kolesterol LDL dan trigliserida dalam darah disertai dengan terjadinya penurunan kadar kolesterol HDL. Obesitas adalah keadaan dimana kelebihan akumulasi lemak di jaringan adiposa yang dapat diukur dengan Rasio Lingkar Pinggang Panggul (RLPP).Faktor-faktor yang dapat menyebabkan terjadinya obesitas dan dislipidemia adalah pola makan rendah serat dan kurangnya aktivitas fisik. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pemberian diet tinggi serat dan senam ayo bangkit terhadap penurunan RLPP dan kolesterol LDL pada pasien dislipidemia di Puskesmas Ciputat. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian True Experimantal. Sampel pada penelitian ini didapatkan dengan cara Judgemental Sampling yaitu sebanyak 22 responden yang dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok perlakuan dan kelompok kontrol. Intervensi dilakukan selama 1 minggu. Diet tinggi serat hanya diberikan kepada kelompok perlakuan sedangkan senam ayo bangkit diberikan kepada kedua kelompok. Hasil penelitian didapatkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan perubahan rata-rata nilai RLPP pada kelompok perlakuan (p=0.003) maupun pada kelompok kontrol (p=0.007). Selain itu, terdapat perbedaan yang signifikan pula pada penurunan rata-rata nilai kolesetrol LDL tetapi hanya pada kelompok perlakuan (p=0.003). Dari hasil analisis, maka didapatkan bahwa pemberian diet tinggi serat dan senam ayo bangkit dapat menurunkan RLPP dan kadar kolesetrol LDL.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: [No. Panggil: 1210714017] [Penguji I: Sintha Fransiske S] [Penguji II (Pembimbing): Taufik Maryusman]
Uncontrolled Keywords: Dislipidemia, Diet Tinggi Serat, RLPP, Kolseterol LDL
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Gizi (S1)
Depositing User: Uus Rusdiana
Date Deposited: 29 Nov 2019 09:15
Last Modified: 29 Nov 2019 09:15
URI: http://repository.upnvj.ac.id/id/eprint/5068

Actions (login required)

View Item View Item